Portalbungo,- MUARA BUNGO - Sebagai bentuk sinergi PT Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk Branch Office Muara Bungo mengadakan acara ngopi bareng dengan mitra - mitranya, di Kubuku Coffe, Jumat (24/11/2023).
BRI Branch Office mengadakan kegiatan ngopi bareng ini dengan agen BRILink binaannya. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi serta mengundang informasi terkait perbankan.
Selain itu juga menjelaskan mudahnya bertransaksi bersama agen BRILink. Peran agen BRILink ini sangat dibutuhkan oleh BRI dalam pencapaian kinerja perusahaan.
Dalam kesempatan tersebut BRI Branch Office Muara Bungo juga menyerahkan reward kepada agen BRILink yang potensial. Reward tersebut diserahkan langsung oleh manajer bisnis mikro BRI Branch Office Muara Bungo.
"Semoga dengan adanya kegiatan ini BRI Branch Office Muara Bungo dapat semakin maju serta dapat berkontribusi lebih, dalam pembangunan ekonomi di Kabupaten Bungo dan sekitarnya ," ucap Pemimpin Cabang Israhadi Aprihanto.
0 Komentar