Portal Bungo – Naas nasib yang dialami Radibal bocah 4 Tahun warga Muara Bulian, Kabupaten Batanghari, pasalnya bocah tersebut dikabarkan jatuh ke sungai batanghari. 

Kejadian kabar jatuhnya bocah berumur kurang lebih 4 tahun tersebut sempat menghebohkan warga sekitar RT 05 Kelurahan Muara Bulian. 

Saat pencarian korban di lokasi kejadian masyarakat berbondong-bondong membantu jalan nya evakuasi untuk mencari keberaan bocah tenggelam tersebut.

“Sekitar jam 3 sore tadi kami dapat kabar kalau ado anak tenggelam di sungai batanghari,” ungkap Anto salah satu warga yang ikut mencari korban, Rabu (23/12/).

Dikatakan Anto, sebelum tenggelam korban sempat mandi bersama temannya di sungai batanghari.

Ditambahkannya pula bahwa saat ini warga dengan pihak BPBD sudah melakukan pencairan korban tenggelam tersebut.(red)