Portal Bungo - Pada hari Jumat tanggal 14 Agustus 2020 jam 22.45 WIB Telah terjadi Laka lantas di Jl Lintas Sumatera KM 31 Dusun Rantau Keloyang Kecamatan Pelepat Kabupaten Bungo antara Kendaraan Mobil Honda Jazz No Pol B 2794 TD dari arah Bungo  dengan Mobil Truk Tronton No Pol BA 8960 GU dari arah Bangko.

Pengemudi Mobil Honda Jazz bernama Akceliapani (18) warga BTN Sungai Ulak Kec. Nalo Tantan Kab. Merangin bersama para penumpang nya adalah Maria Ulfa (24) alamat BTN Puri Kencana Kec. Bangko Kab. Merangin dan Kiki Amelia Sari (24) alamat Jl. Diponegoro RT. 18 Desa Pematang Kandis Kec. Bangko Kab. Merangin.


Korban meninggal dunia sebanyak 3 orang wanita yang ada di dalam mobil honda jazz, saat ini korban sedang di evakuasi oleh Polsek Pelepat dan Unit Laka Lantas Bungo. Saat di konfirmasi oleh awak media Buana TV ke Datuk RIO dusun Dwi Karya Bakti Supriyanto melalui telpon celuler  membenarkan adanya kecelakaan maut di jalan lintas sumatera.

"saat ini korban lagi di tangani laka lantas bungo" ujarnya

Akibat dari kejadian ini mobil honda jazz No Pol B 2794 TD warna abu abu metalik mengalami rusak parah (ringsek), sementara itu truk tronton Kendaraan  Tronton No Pol BA 8960 GU  mengalami rusak  pada bagian depan mobil.

Sementara itu pengendara truk tronton adalah Jery Saputra (25) merupakan warga Sawah Lunto Sumatera Barat, hanya mengalami luka ringan


Kronologis kejadian berawal dari mobil minibus honda jazz No Pol B 2794 TD warna abu abu metalik  yang dikendarai oleh Akceliapani melaju dari arah Bungo menuju Bangko bertabarakan dengan Mobil Truk Tronton No Pol BA 8960 GU warna Hijau yang dikendarai oleh Jeri Saputra dari arah Bangko menuju Bungo, pada saat sampai di Jalan Lintas Sumatra Km 31 Arah Bangko Mobil honda jazz mengalami oleng lalu melaju di jalur lawan dan langsung menabrak mobil truk segingga mobil honda jazz mengalami Ringsek, 3 ( tiga ) orang penumpang Perempuan dalam mobil honda jazz neninggal dunia dan di bawa ke Rumah sakit H Hanafi Muara Bungo. (ari) 
VIDEO SELENGKAPNYA