portalbungo.id, Bungo - Wakil Bupati Bungo Serahkan Secara Simbolis Bantuan Sembako Covid-19 Kepada Masyarakat Di Kecamatan Bhatin III Kelurahan Bungo Taman Agung pada Jumat (10/07/20) sekira pukul 09:00 WIB.

Penerima bantuan sosial untuk Kecamatan Bathin III Kelurahan Bungo Taman Agung sebanyak 140 kepala keluarga (KK).



Bantuan Sembako yang diberikan berjumlah sebanyak 140 KK, kemudian bantuan dari BLT 90 KK, BPMT 54 KK, PKH 60 KK, dan jumlah kepala keluarga secara keseluruhan untuk Kecamatan Bathin III yakni sebanyak 1,828 KK yang mendapatkan bantuan. 

Agustomo sebagai Lurah Taman Agung mengucapkan "Saya yang mewakili Warga Bungo Taman Agung Berterima kasih banyak kepada pemerintah daerah dan perlu kami sampaikan bahwa untuk Kelurahan Bungo Taman Agung ini mendapatkan bantuan dari pemerintah Daerah." Ujarnya

Pada saat bersamaan, Wabup Bungo H. Safrudin Dwi Aprianto menyampaikan bahwa ia akan bertanggung jawab penuh jika terjadi kerusakan barang yang diberikan kepada masyarakat.